-->

Apa Itu Internet Marketing dan Bisnis Online?



Belakangan ini kalian pasti sangat familiar mendengar kata 'Internet Marketing' 'Internet Marketer' dan 'Bisnis Online'. Nah, ketiga kata yang saya sebutkan tadi sangat berhubungan, dan saling terkait satu dengan yang lain. Mari kita ulas sedikit tentang mereka.

Apa itu internet marketing?


Cukup banyak orang yang keliru dalam mengartikan internet marketing. Beberapa orang mengatakan bahwa internet marketing itu adalah jualan di internet, bahkan ada juga yang bilang internet marketing itu adalah cari uang di internet dengan masang iklan atau klik iklan. Nah ini keliru, internet marketing itu memiliki arti yang lebih luas.

Internet marketing itu adalah pemasaran sebuah bisnis yang dilakukan secara online (internet). Internet marketing itu termasuk promosi, branding, penjualan, dan pelayanan pelanggan secara online. Lalu apa saja yang dilakukan dalam internet marketing? Beberapa kegiatan yang termasuk dalam proses internet marketing adalah : membangun website dan mengisi website tersebut dengan konten, mempromosikan website bisnis, membangun konten informasi online, menghandle permintaa pelanggan, dan beberapa kegiatan lainnya.

Apa Itu Internet Marketer?


Singkatnya, internet marketer itu adalah pelaku pemasaran internet. Internet marketer ini berbeda-beda karakter, dan cara pemasaran yang dilakukan oleh masing-masing internet marketer juga punya strategi yang berbeda-beda.

Beberapa orang lebih suka memilih beriklan melalui media iklan di internet, tapi beberapa internet marketer lainnya lebih memilih cara lain, misalnya pemasaran melalui email (email marketing) dan pemasaran melalui SEO website. Apapun metode yang dilakukan oleh masing-masing internet marketer, tujuannya adalah sama, yaitu untuk menghasilkan penjualan.

Lalu apa itu Bisnis Online?


Dari namanya saja kita sudah paham ya, bisnis online itu adalah bisnis yang dijalankan secara online di internet. Bisnis online itu bermacam-macam caranya, misalnya; membuat toko online, membuat blog profesional, membuat situs forum online, menjual jasa secara online, dan lain-lain. Kalau kita bagi lebih detail lagi, ada banyak sekali jenis bisnis online yang bermunculan saat ini.

Di atas tadi adalah penjelasan singkat mengenai apa itu internet marketing dan bisnis online. Mudah-mudahan artikel singkat ini memberikan gambaran tentang pemasaran online yang sedang booming saat ini. Penjelasan tentang masing-masing bisnis online akan saya bahas di artikel lain.

0 Response to "Apa Itu Internet Marketing dan Bisnis Online?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel